Cara Membuat Pompa Air Mini dari Dinamo Tamiya

Dalam kehidupan sehari-hari di zaman modern ini, pompa air sudah sangat menjadi kebutuhan yang tak mungkin terhindarkan. Tak heran memang, di zaman yang semuanya harus serba cepat ini, keberadaan pompa air sebagai alat penyalur air menjadi tak bisa dihindarkan.

Namun di balik pentingnya pompa air untuk kebutuhan sehari-hari, pompa air ternyata juga merupakan salah satu peralatan rumah tangga atau industri yang memerlukan daya listrik yang amat besar. Kebutuhan listrik yang besar ini, tentu bukan hanya berkaitan dengan biayanya tapi juga lingkungan.

membuat pompa air mini dari dinamo tamiya tutup botol
Membuat pompa air mini dari dinamo tamiya tutup botol
(Gambar: youtube.com/watch?v=SjR-zIePgxg)

Saat ini, beberapa produsen elektronik tengah berupaya menghadirkan inovasi berbagai alat rumah tangga maupun industri yang sudah hemat energi. Begitu pula di bidang pompa air ini. Namun meski demikian, pompa air yang menggunakan listrik AC (PLN langsung) masih dianggap boros.

Baru-baru ini beriringan dengan semakin ngetrennya penggunaan panel surya, semakin banyak pula peralatan rumah tangga yang menggunakan sumber daya jenis DC, sehingga lebih hemat sekaligus efisien karena tidak memerlukan invertor.


Beberapa yang lainnya juga berupaya menghadirkan pompa air DC yang tentu sangat disambut baik oleh pegiat energi hijau. Konsep kerja dari pompa air DC ini sebetulnya sama saja dengan pompa air biasa, namun hanya saja sumber listriknya berasal dari jenis DC sehingga lebih hemat.

Jangan salah, meski pompa air 12v mini ini yang menggunakan listrik DC, tetapi daya sedotnya sudah cukup dalam. Nah, biar kita semakin tahu cara kerjanya kali ini kita akan membuat pompa air mini sederhana dari botol bekas dan menggunakan dinamo tamiya.

Tutorial Cara Membuat Pompa Air Mini Sederhana dari Dinamo Tamiya


Pertama-tama lubangi tutup botol menggunakan mesin bor mini sehingga bentuknya akan seperti gambar di bawah ini.

membuat pompa air mini dari dinamo tamiya tutup botol

Berikutnya lem tutup botol tadi pada dinamo bekas tamiya menggunakan lem tembak. Selain berfungsi merekatkan, lem tembak juga berfungsi sebagai penghambat air masuk.

membuat pompa air mini dari dinamo tamiya tutup botol

Selanjutnya membuat baling-baling dari tutup botol yang diambil bagian bulatannya saja dan pinggirannya sebagai propelernya. Lihat gambar di bawah ini untuk lebih jelasnya.

membuat pompa air mini dari dinamo tamiya tutup botol

Pasang baling-baling tadi pada as motor dinamo tamiya dan lem menggunakan lem tembak.

membuat pompa air mini dari dinamo tamiya tutup botol

Langkah selanjutnya pasangkan tutup botol pada sisi satunya yang sebelumnya telah dipasang selang air seperti gambar dibawah ini.

membuat pompa air mini dari dinamo tamiya tutup botol

Terakhir sebagai output airnya, siapkan sebuah selongsong suntukan seperti ini, kalau tidak ada kamu bisa menggunakan spidol marker bekas.

membuat pompa air mini dari dinamo tamiya tutup botol

Pasang suntukan tadi pada bagian sisi tutup botol seperti gambar di bawah ini.

membuat pompa air mini dari dinamo tamiya tutup botol

Sekarang tinggal dicoba saja tutup pompa mini 12v tutup botol dari dinamo tamiya ini.

membuat pompa air mini dari dinamo tamiya tutup botol


Oh iya, untuk sumber listriknya, pada projek membuat pompa air mini sederhana ini, menggunakan baterai kotak 9v yang bisa dengan mudah kamu dapatkan di toko-toko. Selain itu kamu juga bisa mnggunakan USB dan mencolokkannya pada power bank.

Bagaimana, mudah banget kan ternyata cara kerja pompa air mini seperti ini? Nah, pompa air yang saya sebut di atas yakni pompa air DC untuk panel surya itu kira-kira cara kerjanya juga seperti itu. Oke sekian tutorial cara membuat pompa air mini dari dinamo tamiya ini, semoga bermanfaat, terimakasih.

1 Komentar untuk "Cara Membuat Pompa Air Mini dari Dinamo Tamiya"

sy sudahh prnah coba tp airnya gk mau naik.knpa ya ?

Back To Top